Bab 2 - Nominal Sentence

Masih ingat dengan contoh : Mr. Joko is a doctor dan I am thirsty (Saya haus)
sekarang mari kita uraikan :
Mr. Joko is a doctor (Bapak Joko adalah seorang dokter)
Mr. Joko adalah Kata benda Nama diri
is adalah to be
a adalah kata sandang (article)
doctor adalah kata benda

I am thirsty (Saya haus)
I adalah Kata ganti orang
am adalah to be
thirsty adalah Kata sifat (adjective)

Sekarang perhatikan kalimat diatas, anda telah mempelajari kata benda nama diri (proper noun) dan kata ganti orang (personal pronoun) jadi kata tersebut tidak perlu dibahas lagi. Dan komponen penyusun kalimat lainnya adalah to be, kata sandang, kata bend, dan kata sifat.

1.) To Be
Kata "is" dan "am" pada contoh kalimat yang tadi itulah yang disebut to be. To be tidak sebatas "is" dan "am" saja dan pada umumnya to be digunakan untuk kalimat yang predikatnya bukan kata kerja. Fungsi dari to be adalah menghubungkan subyek dan predikat dalam kalimat yang predikatnya bukan kata kerja, dalam penggunannya to be bergantung pada bentuk subyek yang digunakan. Perhatikan tabel dibawah ini :

2. Kata Sandang (Article)
Kata sandang dibedakan menjadi 2 yaitu
a.) Kata Sandang tak tentu (indefinite article)
Digunakan untuk menyertai kata benda dalam pernyataan umum atau dilukiskan secara tidak tertentu. Maksudnya pernyataan umum itu Kata benda yang dimaksudkan hanya disebutkan secara umum saja. Misalnya sebuah buku hanya disebutkan buku saja tanpa diketahui bentuk atau ciri-cirinya. Yang termasuk kata sandang tak tentu adalah kata "a" dan "an"
Dalam bahasa indonesia kata "a" dan "an" diartikan tergantung dari kata benda misalnya a doctor (seorang dokter), an apple (sebuah apel), an egg (sebutir telur)
Setelah tahu artinya sekarang perhatikan perbedaan antara "a" dan "an"
- "a" digunakan didepan kata benda tunggal yang cara membacanya diawali dengan huruf mati. contohnya a book (dibaca e buk), a union (dibaca e yuniyen).
- "an"digunakan didepan kata benda tunggal yang cara membacanya diawali dengan huruf hidup(vokal). Misalnya an apple (en epel), an egg (en eg), an animal(en enimel), an hour (dibaca en aue;)

b.) Kata sandang tertentu (definite article)
Digunakan untuk menggambarkan atau menyertai kata benda secara individual atau tertentu. Maksudnya adalah kata benda yang dimaksud telah diketahui secara pasti ciri-cirinya. Yang termasuk kata sandang tertentu adalah "the". Kata the disini tidak diartikan ke bahasa indonesia atau tidak perlu diartikan.
Cara pembacaan the dibedakan menjadi 2 yaitu
the dibaca 'dze' bila diikuti dengan kata benda yang pengucapannya diawali dengan huruf mati. contoh the student (dibaca dze studen), the union (dibaca dze yunion), the one (dibaca dze wan)
the dibaca 'di' bila diikuti dengan kata benda yang pengucapannya diawali dengan huruf hidup contoh the animal (dibaca di enimel), the umbrella(dibaca di embrella), the hour (di aue;)

Sekarang anda sudah mengerti apa itu kata sandang

3. Kata benda (noun)
Bila dilihat dari wujudnya kata benda dibedakan menjadi 2 yaitu :
a.) Kata benda konkret (concrete noun)
b.) Kata benda bstrak (abstract noun)

a.) Kata benda konkret adalah kata benda yang berwujud atau dapat diindra oleh panca indera kita.
dibagi lagi menjadi 4 yaitu
- Kata benda nama diri (sudah dijelaskan di bab sebelumnya)
- Kata benda umum adalah kata benda yang menunjukkan benda umum contoh book, apple, house dll
- Kata benda kolektif adalah kata benda yang menunjukkan suatu kelompok contoh group, team dll
- Kata benda material adalah kata benda yang tidak bisa dihitung jumlahnya atau harus menggunakan satuan tertentu seperti kg, liter contoh kata bendanya adalah sand, water, fire, gold, air dll, jika mengguanakan kata sandang, kata sandang yang digunakan adalah the bkn a atau an.

b.) Kata benda abstrak adalah kata benda yang tidak berwujud.
contohnya goverment (pemerintah), love (cinta), friendship (persahabatan), confidence (kepercayaan) dll

4. Kata Benda tunggal dan jamak
a.) Kata benda tunggal merupakan kata benda yang menunjukkan bahwa bendanya hanya ada satu khususnya untuk benda yang dapat dihitung dan pada umumnya diawali dengan "a" dan "an"
contoh : Budi is a student (Budi adalah seorang pelajar)
It is an egg (Itu adalah sebutir telur)
namun bila benda tersebut sudah diketahui ciri-cirinya atau jenisnya maka diawali dengan kata "the"
contoh : The dog is on the chair (Anjing itu diatas kursi)

b.) Kata benda Jamak merupakan kata benda yang menunjukkan bendanya lebih dari satu. Kata benda jamak tidak pernah didahului oleh kata "a" atau "an" namun yang digunakan adalah "the"
contoh : They are students (meraka adalah pelajar)
The dogs are white (anjing-anjing itu putih)

Perhatikan kata "students" yang menjelaskan subyek dalam bentuk jamak sehingga kata benda tunggal "student" mengalami perubahan dengan penambahan "s" dibelakang yang menjelaskan lebih dari satu orang. Begitu juga kata "the dogs" yang mendapatkan penambahan "s" dibelakang untuk menjelaskan bahwa lebih dari satu.
Memang kebanyakan kata benda jamak selalu diakhiri dengan "s" atau "es" misalnya untuk "man" ini adalah bentuk kata tunggal dan bentuk jamaknya adalah "men" yang artinya beberapa laki-laki begitu juga "woman" bentuk jamaknya adalah "women" yang arinya beberapa wanita.

5.) Kata Sifat (adjective)
Kata sifat merupakan kata yang digunakan untuk menunjukkan sifat dari suatu benda.
Beberapa contoh kata sifat :
Happy Senang
Sad Sedih
Tired Lelah
Right Benar
Wrong Keliru/salah
crazy Gila
funny Lucu
Heavy Berat
Light Ringan
Weak Lemah
Strong Kuat
Busy Sibuk
Lazy Malas
Full Penuh
Empty Kosong
Tall Tinggi
Short Rendah
good Bagus
Bad Buruk
Big Besar
Little Kecil
Hungry Lapar
Thirsty Haus
Rich Kaya
Poor Miskin
Fast Cepat
Slow Lambat
Dan masih banyak lagi

Kata sifat dalam kalimat bahasa inggris dapat digunakan sebagai :
a.) Predicate (Predikat)
Contoh : I am hungry (Saya lapar)
He is clever (Dia pintar)

b.) Attributive
Sebagai keterangan dari kata benda.
contoh : She is a smart student (Dia adalah murid pandai)
We are not lazy students (Kami bukan murid-murid malas)
Untuk pemakaian dalam kalimat untuk subyek tunggal biasanya diawali dengan "a" atau "an" namun jika untuk subyek jamak maka kata bendanya harus ditambah s/es



Catatan : Walaupun judul bab ini tentang nominal sentence tapi komponen-komponenya bisa digunakan di verbal sentence.
contoh : I met a pretty woman on the park yesterday (Saya bertemu wanita cantik di taman kemarin)
I adalah kata ganti orang pertama tunggal
met adalah kata kerja
a adalah kata sandang
woman adalah kata benda
on the park adalah kata keterangan tempat
yesterday adalah kata keterangan waktu

1 komentar:

  1. Tolong coba tentukan di mana kata benda, kata sifat, serta penentu jumlah pada latihan di bawah ini.

    1. Ten big houses= sepuluh rumah yang besar
    2. Hundreds demonstrants= ratusan pendemo
    3. A kind person= seseorang yang baik
    4. An old woman=seorang wanita tua
    5. Many beautiful flowers= banyak bunga yang indah.

    BalasHapus